Kamus

Pencarian
Operator:
Lema:
Kelas:
Tipe:
Sumber:

sajak gema
n sajak yang suku kata akhir lariknya disebut (digemakan) dalam larik berikutnya dan boleh dengan arti yang lain;
sajak kanak-kanak
n sajak yang termasuk tradisi lisan dalam kesusastraan, terdiri atas sejumlah larik yang isinya mencakup soal berhitung, permainan, teka-teki, pendidikan, dsb, umumnya disampaikan dengan cara dinyanyikan;
sajak kembar
n sajak yang disusun berdasarkan letak kata-kata dalam larik, larik pertama bersajak dengan larik kedua, dan larik ketiga bersajak dengan larik keempat;
sajak kisahan
n sajak yang melukiskan cerita secara terperinci;
sajak lima seuntai
n sajak yang terdiri atas lima larik dalam satu bait; kuin;
sajak main-main
n sajak ringan yang sangat mengasyikkan, iramanya menarik karena gagasannya yang mengada-ada; puisi mbeling;
sajak mutlak
n sajak yang disusun berdasarkan bunyi, dan bunyi yang sama terdapat pada seluruh kata;
sajak patah
n sajak yang disusun berdasarkan letak kata-kata dalam baris-baris, dan dalam bait sajak tersebut ada baris-baris yang tak sama sajaknya dengan bait yang lain;
sajak peristiwa
n sajak yang digubah berkenaan dengan peristiwa, kejadian khusus atau perayaan, sifatnya ringan atau serius;
sajak prosa
n sajak yang digubah dalam bentuk prosa, tetapi tetap dicirikan oleh unsur-unsur puisi, seperti irama yang teratur, majas, rima (dalam), asonansi, konsonansi, dan citraan;
sajak rangkai
n sajak yang disusun berdasarkan letak kata dalam larik-larik, kata yang bersajak terletak pada setiap kata terakhir secara berturut-turut;
sajak ringan
n sajak yang menghibur atau menggembirakan dengan ciri khas kepetahan, ketepatan, serta kesempurnaan bentuk;
sajak sejajar
n sajak yang disusun berdasarkan letak kata dalam larik-larik, dan apabila sepatah kata dipakai, berturut-turut dipakai pula dalam tiap larik;
sajak sempurna
n sajak yang disusun berdasarkan bunyi dan bunyi yang sama;
sajak sindiran
n sajak yang mengandung pernyataan yang menimbulkan tawa, tetapi juga dapat menimbulkan kemarahan, isinya protes sosial dengan cara mengejek habis-habisan;
sajak suku kata
n sajak yang larik-lariknya disusun dengan memperhatikan jumlah suku kata;
sajak tegak
n sajak yang disusun berdasarkan letak kata-kata dalam larik-larik, dan yang bersajak itu kata-kata yang terletak pada larik-larik yang berlainan;
sajak tengah
n sajak yang disusun berdasarkan letak kata-kata dalam larik-larik, dan yang bersajak adalah kata-kata yang terdapat di tengah-tengah kalimat;
sajak terbuka
n sajak yang disusun berdasarkan bunyi dan sajak yang sama terdapat pada suku kata terakhir yang diakhiri oleh bunyi vokal;
sajak tertutup
n sajak yang disusun berdasarkan bunyi dan sajak yang sama terdapat pada suku kata terakhir yang diakhiri oleh bunyi konsonan;
sajak tidak sempurna
n sajak yang disusun berdasarkan bunyi yang sama pada sebagian suku akhir;
sajak tiga seuntai
n sajak yang terdiri atas tiga larik dalam satu bait; terzina;
sajak tujuh seuntai
n sajak yang terdiri atas tujuh larik dalam satu bait; septet;
sajang
n minuman keras;
sajang tapai
n minuman keras dari tapai;
sajen
n (Jw) makanan (bunga-bungaan dsb) yang disajikan kepada orang halus dsb; semah;
saji
vbersaji;
saji-sajian
n segala sesuatu yang disajikan;
sajian
n 1 hidangan (makanan dan lauk pauk), yang sudah disediakan pada suatu tempat untuk dimakan; 2 makanan, bunga-bungaan, dsb yang dipersembahkan pada kekuatan-kekuatan gaib dalam upacara bersaji;
sak
n 1 saku; kantong (baju dsb); 2 karung (dari kertas untuk semen dsb); 3syak;
saka
n tahun Jawa (berdasarkan cerita tentang kedatangan Aji Saka ke tanah Jawa, dimulai 78 tahun sesudah Masehi);
saka baka
n keluarga nenek moyang dari pihak ibu dan bapak;
saka guru
n 1 tiang utama rumah; tiang seri; 2 (ki) sesuatu yang menjadi penegak atau pengukuh (negara dsb);
saka tatal
n tiang penyangga atap masjid yang dibuat dari potongan kayu (di masjid Demak);
Sakai
n (kl) orang bawahan (hamba, pengiring, rakyat, dsb);
sakal
n 1 pukulan; benturan; 2 angin yang bertiup dari arah haluan kapal (berlawanan dengan arah kapal);
sakang
n roh jahat dalam kepercayaan suku Dayak Sungkung di Kalimantan Barat;
sakap
vmenyakap;
sakapan
n 1 garapan; 2 bagian hasil (dari tanah garapan);
sakar
n 1 gula; 2 (Dok) zat gula dalam darah; 3 (Ar) neraka; 4 v (Mk) samun; rompak; rampas;
sakar emping
n (Kim) maltosa;
sakar nabati
n zat gula dari tumbuh-tumbuhan;
sakaratulmaut
sakratulmaut
sakarida
n (Kim) kelompok senyawa organik yang menghasilkan zat gula yang berasal dari bermacam-macam bahan, seperti gula susu, pati, dan gula buah;
sakarimeter
n alat untuk mengukur banyaknya kadar gula dalam larutan;
sakarin
n serbuk hablur putih, tidak berbau dan rasanya manis (dipakai sebagai pengganti gula);
sakarosa
n gula majemuk yang tersusun dari gabungan dua jenis gula sederhana (glukosa dan fruktosa); sukrosa;
sakat
n 1 benalu; pasilan; 2 vmenyakatkan; 3suku;
sakat batu
n benalu pakis, Cyclophorus adnascens;
sakat bunga
n benalu, Agrostophyllum glumaceum;