Kamus

Pencarian
Operator:
Lema:
Kelas:
Tipe:
Sumber:

pangpet
v (cak) mampat;
pangpung
n (Sd) dahan atau cabang kayu yang sudah kering;
pangreh praja
n (ark) penguasa lokal pada masa pemerintahan kolonial Belanda untuk menangani daerah jajahannya; pamong praja;
pangrukti
n (Jw) pemeliharaan;
pangsa
n 1 petak-petak dalam buah-buahan (seperti dalam buah durian); ulas; 2 bagian; jatah; jumlah banyaknya sesuatu; 3 garis-garis pada tapak tangan; 4 urat pada batu pualam;
pangsa kerja
n bagian utama dari kegiatan kerja yang selanjutnya terbagi ke dalam elemen kerja;
pangsa pasar
n jumlah penjualan produk atau komoditas suatu penjualan dibandingkan dengan penjualan produk atau komoditas itu dalam industri atau penghasil secara keseluruhan;
pangsek
adj (Jk) 1 tepat mengenai (sasaran); 2 (ki) menyentuh hati;
pangsi
n (ark) 1 paku pada ujung gasing; paksi; 2 (Cn) kain sutra hitam; 3 (Kap) gelondong yang digunakan untuk menggulung tali;
pangsit
n makanan yang terdiri atas daging cincang yang dibungkus dengan selaput yang terbuat dari adonan tepung terigu, digoreng, atau direbus;
panguk
v mengangkat kepala sedikit;
pangur
n 1 alat untuk menggaruk (mengorek), misal kelapa; kukuran; 2 kikir besar dan kasar untuk melicinkan, misal kayu; patar; 3 kikir untuk meratakan gigi;
pangus
adjpantas pangus;
panik
adj bingung, gugup, atau takut dengan mendadak (sehingga tidak dapat berpikir dengan tenang);
paniki
n kelelawar;
panil
n 1 penyekat ruang terbuat dari papan tipis, berhias indah, dan dapat dipindah-pindahkan; 2 salah satu bagian dari papan wesel atau papan hubung; weselbor; 3 kotak, meja kontrol, atau sandaran pemisah yang dilengkapi dengan alat pengontrol (pada perangkat keras komputer atau bagian dari perlengkapan listrik); 4 tombol kecil (pada kamera) tempat pijatan alat kontak pada waktu memotret;
panili
vanili
paninggil
n (Bt, Ling) tanda diakritis yang menutup suku kata dengan bunyi;
paningset
n (Ark) barang dari orang tua pengantin pria dengan maksud untuk mengikat calon pengantin wanita;
panir
n tepung yang dibuat dari roti tawar kering yang dihaluskan;
paniradia
n (Jw) departemen;
paniradia pati
n kepala departemen;
panitera
n pejabat kantor sekretariat pengadilan yang bertugas pada bagian administrasi pengadilan, membuat berita acara persidangan, dan tindakan administrasi lainnya; penulis; sekretaris (dalam perkumpulan, organisasi);
panitia
n kelompok orang yang ditunjuk atau dipilih untuk mempertimbangkan atau mengurus hal-hal yang ditugaskan kepadanya; komite;
panitia bersama
n panitia yang anggotanya berupa gabungan anggota organisasi yang berlainan;
panitia kecil
n panitia yang merupakan bagian dari panitia yang lebih besar;
panitia kerja
n kelompok orang yang bertugas melakukan penyelidikan khusus;
panitia pelaksana
n panitia yang bertugas melaksanakan kegiatan (terjun langsung ke lapangan kegiatan);
panitia pembantu
n panitia kecil yang berfungsi membantu tugas panitia pelaksana;
panitia pengarah
n panitia yang anggotanya terdiri atas orang-orang yang ahli atau para pejabat yang tugasnya memberi arahan kepada panitia pelaksana;
panitia perumus
n panitia yang bertugas merumuskan (hasil seminar dsb);
panitia verifikasi
n panitia yang bertugas meneliti dan menentukan kebenaran suatu laporan (keungan dsb);
panitra
panitera
panja
l (ark) → mengarak panja;
panjak
n (Jw) pemain gamelan (kadang-kadang menjadi penyanyi atau penari juga);
panjang
adj 1 berjarak jauh (dari ujung ke ujung); 2 n jarak membujur dari ujung ke ujung; 3 lama (waktu);
panjang akal
adj (ki) dapat berpikir dengan baik; pandai mencari akal; tidak picik;
panjang hati
adj sabar;
panjang ingatan
adj (ki) kuat ingatan; dapat lama mengingat;
panjang kira-kira
adj (ki) panjang akal;
panjang lampai
adj kecil tinggi (tentang badan); semampai;
panjang lanjut
adj panjang lebar;
panjang lebar
adj (ki) banyak dan jelas (tentang uraian, keterangan, dsb);
panjang lidah
adj (ki) suka mengomel; suka mengadukan hal kepada orang lain; suka memperkatakan orang;
panjang mata
adj (ki) lacur (tentang perempuan);
panjang mulut
adj panjang lidah;
panjang napas
adj dapat bernapas lama-lama;
panjang pikiran
adj (ki) tidak lekas kehilangan akal dalam kesukaran; panjang akal; banyak akal; suka berpikir;
panjang tangan
adj (ki) suka mencuri (mencopet);
panjang tungkai
adj (ki) hujan;