duduk

Verba (v)

  1. meletakkan tubuh atau terletak tubuhnya dengan bertumpu pada pantat (ada bermacam-macam cara dan namanya seperti bersila dan bersimpuh): ia -- di tikar
  2. ada di (dalam peringkat belajar): ia -- di kelas III SMU
  3. kawin atau bertunangan: anaknya telah -- dengan anak hakim
  4. tinggal; diam: ia pernah -- di Bandung selama tiga tahun

Nomina (n)

  1. tumbuhan palma; Caryota mitis
KBBI III
  • belum duduk belunjur dulu: sudah bergirang hati lebih dahulu sebelum tercapai apa yang dikehendaki
  • duduk berkisar, tegak berpaling: tidak mau menepati janji
  • duduk meraut ranjau, tegak meninjau jarak: selalu bekerja (tidak membuang-buang waktu)
  • duduk sama rendah, tegak (berdiri) sama tinggi: sejajar kedudukannya (tingkatnya atau martabatnya)
  • ebsoft: 1 sit. 2state, situation. 3 live, dwell, reside. 4 settle, go to the bottom (of dregs).
  • gkamus: 1 sit. 2state, situation. 3 live, dwell, reside. 4 settle, go to the bottom (of dregs).
1du·duk v 1 meletakkan tubuh atau terletak tubuhnya dng bertumpu pd pantat (ada bermacam-macam cara dan namanya spt bersila dan bersimpuh): ia -- di tikar; 2 ada di (dl peringkat belajar): ia -- di kelas III SMU; 3 kawin atau bertunangan: anaknya telah -- dng anak hakim; 4 tinggal; diam: ia pernah -- di Bandung selama tiga tahun;

-- berkisar, tegak berpaling, pb tidak mau menepati janji; -- meraut ranjau, tegak meninjau jarak, pb selalu bekerja (tidak membuang-buang waktu); -- sama rendah, tegak (berdiri) sama tinggi, pb sejajar kedudukannya (tingkatnya atau martabatnya); belum -- belunjur dulu, pb sudah bergirang hati lebih dahulu sebelum tercapai apa yg dikehendaki;

-- belunjur duduk dng kedua kaki diluruskan ke depan; -- berjuntai duduk di tempat yg tinggi dng kaki berjuntai; -- bersila duduk dng kaki terlipat bersilangan di depan; -- bersimpuh duduk dng kedua belah kaki terlipat ke belakang untuk tumpuan badan; -- bertimpuh duduk bersimpuh; -- bertinggung jongkok; -- bertongkat lutut duduk sambil menaikkan sebelah lutut; -- menukuk duduk sambil membungkuk: para menteri dan hulubalang -- menukuk ketika menghadap raja; -- perut sedang mengandung; hamil; -- sengkil duduk di jendela atau pintu untuk memperlihatkan diri (tt perempuan);

du·duk-du·duk v cak duduk santai: mari kita ~ di bawah pohon itu;

men·du·duki v 1 duduk di: jangan ~ bangku orang lain; 2 mendiami atau tinggal di: suku terasing ~ daerah pedalaman; 3 menempati jabatan dsb: ia ~ jabatan penting di luar negeri; 4 merebut dan menempati atau menguasai (negeri, daerah, dsb): dl waktu singkat Jepang dapat ~ Singapura;

men·du·duk·kan v 1 meletakkan duduk: setelah ~ anaknya, ia pergi mengambil air; 2 menyilakan duduk: kami ~ para tamu di ruang tengah; 3 menyelesaikan (suatu perkara); menempatkan; 4 mempertunangkan; mengawinkan: ia tidak akan ~ anak gadisnya dng orang asing;

ter·du·duk v 1 jatuh duduk; 2 tiba-tiba duduk; terpaksa duduk;

pen·du·duk n orang atau orang-orang yg mendiami suatu tempat (kampung, negeri, pulau, dsb): tahun 1970 ~ Jakarta masih berjumlah sekitar 5 juta orang;

~ asli orang-orang yg turun-temurun tinggal di suatu daerah (kampung dsb);

pen·du·duk·an n 1 proses, cara, perbuatan menduduki (merebut dan menguasai) suatu daerah dsb; 2 daerah dsb yg diduduki (direbut dan dikuasai) tentara asing dsb: daerah ~;

ke·du·duk·an n 1 tempat kediaman; 2 tempat pegawai (pengurus perkumpulan dsb) tinggal untuk melakukan pekerjaan atau jabatannya; 3 letak atau tempat suatu benda: gerhana matahari terjadi pd waktu ~ bulan tepat di antara bumi dan matahari; 4 tingkatan atau martabat: ~ duta besar sama dng menteri; 5 keadaan yg sebenarnya (tt perkara dsb): hingga sekarang ~ perkara manipulasi uang proyek itu masih gelap; 6 status (keadaan atau tingkatan orang, badan atau negara, dsb): di sana ~ Saudara sbg apa?;

ber·ke·du·duk·an v mempunyai kedudukan;

se·ke·du·duk·an v sama tingkatan atau jabatannya: seorang panglima daerah dan seorang gubernur adalah ~

2du·duk n tumbuhan palma; Caryota mitis;

-- kijang tumbuhan memanjat; Strophantus dischotomus
  Bahasa Indonesia Bahasa Asing Kata kunci Bidang Sumber
1. alas duduk cushi on alas; duduk Kedokteran Pusba
2. alas duduk padmasana alas; duduk Arkeologi Pusba
3. duduk qu'ād duduk Agama Islam Pusba
4. duduk bungkuk stoop sitting bungkuk; duduk Kedokteran Pusba
5. duduk menunggang ride sitting duduk; menunggang Kedokteran Pusba
6. duduk ongkong high sitting duduk; ongkong Kedokteran Pusba
7. duduk perkara facts of the case duduk; perkara Hukum SM
8. duduk sila cross sitting duduk; sila Kedokteran Pusba
9. duduk tunggir posterior; duduk ungkit posterior posterior tilt duduk; posterior; tunggir; ungkit Kedokteran Pusba
10. duduk; melekat sessile duduk; melekat Biologi Pusba
11. iftirasy; duduk iftirasy iftirasy duduk; iftirasy Agama Islam Pusba
12. kerja duduk seated work duduk; kerja Kedokteran Pusba
13. kerja duduk seatwork duduk; kerja Pendidikan Pusba
14. mesin duduk alur pasak keyway-seating machine alur; duduk; mesin; pasak Mesin Pusba
15. padmasana; alas duduk teratai padmasana alas; duduk; padmasana; teratai Arkeologi Pusba
16. pemogokan duduk sit-down strike duduk; pemogokan Politik Pusba
17. pengaturan tempat duduk seating arrangement duduk; pengaturan; tempat *Umum* Pusba
18. posisi duduk sitting position duduk; posisi Kedokteran Pusba
19. posisi pasien duduk sitting patient position duduk; pasien; posisi Kedokteran Pusba
20. ruang duduk living room duduk; ruang *Umum* Pusba

  • 1 - 20 dari 34 entri
  • 1
  • 2
  • >
  • >>

dubur ~ duda ~ duda caluk ~ duda kembang ~ dudu ~ duduk ~ duduk belunjur ~ duduk berjuntai ~ duduk bersila ~ duduk bersimpuh ~ duduk bertimpuh