musim

Nomina (n)

  1. waktu tertentu yang bertalian dengan keadaan iklim: di Indonesia terdapat dua -- , yaitu -- hujan dan -- kemarau
  2. bilangan waktu tertentu (tiga bulan, empat bulan, dsb ketika pohon buah-buahan, palawija, dsb banyak menghasilkan): hasil -- panen tahun ini memuaskan; -- durian tahun lalu cukup baik
  3. masa; waktu (ketika ada suatu peristiwa): anak perempuannya hilang ketika -- gerombolan pengacau masuk desa; -- cacar
  4. waktu atau masa ketika sesuatu (kegiatan, permainan, dsb) banyak terjadi atau sering berlangsung: -- layang-layang
KBBI III
mu·sim n 1 waktu tertentu yg bertalian dng keadaan iklim: di Indonesia terdapat dua -- , yaitu -- hujan dan -- kemarau; 2 bilangan waktu tertentu (tiga bulan, empat bulan, dsb ketika pohon buah-buahan, palawija, dsb banyak menghasilkan): hasil -- panen tahun ini memuaskan; -- durian tahun lalu cukup baik; 3 masa; waktu (ketika ada suatu peristiwa): anak perempuannya hilang ketika -- gerombolan pengacau masuk desa; -- cacar; 4 waktu atau masa ketika sesuatu (kegiatan, permainan, dsb) banyak terjadi atau sering berlangsung: -- layang-layang;

-- bunga musim semi; -- dingin musim sesudah musim gugur atau sebelum musim semi, terdapat di daerah yg mempunyai empat musim; -- gugur musim sesudah musim panas atau sebelum musim dingin, terdapat di daerah yg mempunyai empat musim; -- haji waktu atau ketika para jemaah menunaikan ibadah haji (pd bulan Zulhijah); -- hujan periode dl tahun yg ditandai dng jumlah curah hujan yg besar, yg berbeda secara mencolok dr jumlah curah hujan dl periode berikutnya; -- kawin Tern periode waktu ternak betina dewasa berahi dan saatnya dikawini oleh jantannya; -- kering (kemarau) periode dl tahun yg ditandai dng jumlah curah hujan yg kecil sekali atau kadang-kadang sama sekali tidak ada hujan; -- lefa waktu tertentu yg berkaitan dng saat nelayan (pelaut) bekerja di laut: para nelayan Lamalera memburu mangsa selama -- lefa; -- panas musim sesudah musim semi atau sebelum musim gugur, terdapat di daerah yg memiliki empat musim; -- peralihan periode dl tahun selama proses berpindah dr satu keadaan ke keadaan yg lain (spt dr musim hujan ke musim kemarau); -- salju musim dingin; -- semi musim sesudah musim dingin atau sebelum musim panas, terdapat di daerah yg mempunyai empat musim; -- tanam waktu tertentu yg dijadikan sbg tahap permulaan menanam (padi dsb); -- tumbuh musim yg keadaan meteorologinya cocok untuk pertumbuhan tanaman;

ber·mu·sim v 1 sudah sampai pd musimnya: buah durian belum -; 2 memiliki musim; menurut musim (tidak sebarang waktu ada): ditanami pohon buah-buahan yg -, spt ram-butan dan mangga; pohon kelapa berbuah sepanjang tahun, tidak -;

mu·sim·an v pd musim tertentu: banjir - datang ketika musim hujan; buruh - hanya bekerja pd musim-musim tertentu (msl setelah selesai menanam padi)
  Bahasa Indonesia Bahasa Asing Kata kunci Bidang Sumber
1. 1. mata air; 2. musim semi; 3. pegas spring 1; 2; 3; air; mata; musim; pegas; semi Kimia Pusba
2. bahan musim seasonal material bahan; musim Pertanian Pusba
3. buah penghujung musim terminal bearer buah; musim; penghujung Pertanian Pusba
4. bunga musim gugur autumn flower bunga; gugur; musim Pertanian Pusba
5. bunga musim semi spring flower bunga; musim; semi Pertanian Pusba
6. dampak musim dingin winter impact dampak; dingin; musim Pertanian Pusba
7. daun musim gugur autumn foliage daun; gugur; musim Pertanian Pusba
8. ensefalitis musim semi, musim panas Rusia russian spring-summer encephalitis Rusia; ensefalitis; musim; panas; semi Kedokteran Hewan Pusba
9. giat musim dingin hibernal dingin; giat; musim Biologi Pusba
10. giat musim dingin hiemal dingin; giat; musim Biologi Pusba
11. giat musim gugur autumnal giat; gugur; musim Biologi Pusba
12. giat musim panas aestival giat; musim; panas Biologi Pusba
13. giat musim semi vernal giat; musim; semi Biologi Pusba
14. hutan musim monsoon forest hutan; musim Perhutanan Pusba
15. karper viremia musim semi spring viremia carp karper; musim; semi; viremia Perikanan Pusba
16. kawanan ternak luar musim out-of-season flock kawanan; luar; musim; ternak Peternakan Pusba
17. kematian musim dingin winter kill dingin; kematian; musim Perikanan Pusba
18. kesan musim dingin; pengaruh musim dingin winter effect dingin; kesan; musim; pengaruh Pertanian Pusba
19. luar musim off season luar; musim Pertanian Pusba
20. luar musim off season luar; musim Perikanan Pusba

musikan ~ musikolog ~ musikologi ~ musikologis ~ musikus ~ musim ~ musim bunga ~ musim dingin ~ musim gugur ~ musim haji ~ musim hujan