tangkap

Verba (v)

  1. bertangkap
KBBI III
tang·kap v ber·tang·kap v berperang seorang lawan seorang; bergelut

me·nang·kap v 1 memegang (sesuatu yg bergerak cepat, lepas, dsb); memegang (binatang, pencuri, penjahat, dsb) dng tangan atau alat: nelayan itu ~ ikan dng jala; polisi telah berhasil ~ para penjahat; 2 menerkam: harimau liar itu ~ kambing penduduk; 3 menadah (menyambut, menampung) barang yg dilemparkan: penjaga gawang ~ bola dng menjatuhkan diri; 4 mendapati (orang berbuat jahat, kesalahan, rahasia, dsb): guru itu ~ beberapa pelajar yg merokok di dl kelas; 5 menerima (suara, siaran radio, dsb): pesawat radio ini dapat ~ siaran dr luar negeri; 6 dapat memahami (mengetahui dsb): aku tidak dapat ~ isi pembicaraan mereka krn mereka menggunakan kata-kata sandi; 7 mencerap; menerima (dng pancaindra): pemimpin rakyat harus dapat ~ aspirasi rakyatnya; 8 makan atau mengena (tt pancing dsb): sudah sejam lebih pancingnya belum juga ~;

~ angin ki sudah bekerja keras, tetapi tidak ada hasilnya; ~ basah ki memergoki dan menangkap (orang yg sedang melakukan kejahatan atau perbuatan terlarang): polisi ~ seorang morfinis yg sedang mengisap ganja; ~ bayang-bayang ki pekerjaan yg sia-sia; ~ maksud memahami perkataanya; ~ tangan menangkap basah;

me·nang·kap·kan v menangkap untuk orang lain: ia ~ kupu-kupu untuk adiknya;

ter·tang·kap v (sudah) ditangkap (terpegang dsb);

~ basah terpergoki dan tertangkap (tt orang yg sedang melakukan kejahatan atau perbuatan terlarang): pencopet itu ~ basah ketika sedang merogoh tas seorang ibu; ~ muka bertemu dng tiba-tiba; ~ tangan kedapatan waktu melakukan kejahatan atau perbuatan yg tidak boleh dilakukan; tertangkap basah: wanita itu ~ tangan dng sejumlah barang bukti;

tang·kap·an n 1 sesuatu yg ditangkap; hasil menangkap; mangsa (yg ditangkap untuk dimakan); 2 orang yg dl keadaan tertangkap; tahanan (yg ditangkap oleh polisi dsb);

pe·nang·kap n 1 orang yg menangkap; 2 alat untuk menangkap;

~ ikan nelayan; ~ suara alat untuk menerima suara;

pe·nang·kap·an n proses, cara, perbuatan menangkap;

ke·tang·kap·an v terserang penyakit yg datangnya secara mendadak (kepala pusing sekali kemudian pingsan, dan kadang-kadang disusul kematian); apoplexia;

se·pe·nang·kap n sehasta (dr siku sampai ke kuku jari)
  Bahasa Indonesia Bahasa Asing Kata kunci Bidang Sumber
1. alat tangkap aktif active gear aktif; alat; tangkap Perikanan Pusba
2. alat tangkap berbingkai framed gear alat; berbingkai; tangkap Perikanan Pusba
3. alat tangkap jaring seine alat; jaring; tangkap Perikanan Pusba
4. alat tangkap komersial commercial fishing gear alat; komersial; tangkap Perikanan Pusba
5. alat tangkap tarik dragged gear alat; tangkap; tarik Perikanan Pusba
6. aplikasi tangkap data data capture application aplikasi; data; tangkap Teknologi Informasi Pusba
7. daerah bebas tangkap; kawasan bebas tangkap fishing free area bebas; daerah; kawasan; tangkap Perikanan Pusba
8. daerah layak tangkap catchable area daerah; layak; tangkap Perikanan Pusba
9. daerah tangkap capture area daerah; tangkap Mesin Pusba
10. daerah tangkap; kawasan tangkap fishing area daerah; kawasan; tangkap Perikanan Pusba
11. daya tangkap fishing power daya; tangkap Perikanan Pusba
12. hak penangkapan eksklusif; hak tangkap eksklusif exclusive fishing right eksklusif; hak; penangkapan; tangkap Perikanan Pusba
13. hari tangkap fishing day hari; tangkap Perikanan Pusba
14. indeks daya tangkap fishing power index daya; indeks; tangkap Perikanan Pusba
15. kapal tangkap (ikan); perahu tangkap (ikan) fishing boat ikan; kapal; perahu; tangkap Perikanan Pusba
16. kawasan tangkap terumbu karang coral reef fishing area karang; kawasan; tangkap; terumbu Perikanan Pusba
17. keberhasilan tangkap fishing success keberhasilan; tangkap Perikanan Pusba
18. kemampuan tangkap catch ability kemampuan; tangkap Perikanan Pusba
19. koefisien layak tangkap catch ability coefficient koefisien; layak; tangkap Perikanan Pusba
20. kondisi tangkap fishing condition kondisi; tangkap Perikanan Pusba

  • 1 - 20 dari 51 entri
  • 1
  • 2
  • 3
  • >
  • >>

tangkai sendok ~ tangkai sibur ~ tangkai tombak ~ tangkaian ~ tangkal ~ tangkap ~ tangkapan ~ tangkar ~ tangkas ~ tangker ~ tangki