Kamus

Pencarian
Operator:
Lema:
Kelas:
Tipe:
Sumber:

H
n huruf ke-8 abjad Indonesia;
ha
i 1 kata seru untuk menyatakan girang; 2 kata seru untuk mengejek; 3 kata seru untuk menyatakan rasa lega; 4 kata seru yang menyatakan terkejut; 5 n suara orang tertawa lepas; 6 n (ha kecil) nama huruf ke-6 abjad Arab; 7 n (ha besar) nama huruf ke-27 abjad Arab; 8 n nama huruf h;
habenula
n (Anat) salah satu struktur koklea;
habib
n 1 yang dicintai; kekasih; 2 panggilan kepada orang Arab yang berarti tuan; panggilan kepada orang yang bergelar sayid;
habibi
n (Ar) kekasihku; kesayanganku;
habibullah
n (Ar) kesayangan Allah; kekasih Allah;
habis
v 1 tidak ada yang tinggal lagi (karena sudah digunakan, dibagikan, dimakan, dsb); tidak bersisa; 2 selesai; 3 tamat; 4 sudah sampai pada batas waktu yang ditentukan; 5 keluar biaya; 6 l sesudah; setelah; 7 adv kalau begitu (tidak begitu); maka; 8 n akhir;
habis akal
v hilang akal, tidak tahu apa yang harus diperbuat;
habis bulan
v akhir bulan;
habis tempo
v sudah sampai pada batas waktu yang ditentukan; kedaluwarsa;
habis-habis
adj habis benar-benar; sampai habis sama sekali;
habis-habisan
adv 1 hingga habis sama sekali (tidak ada yang tertinggal); 2 terlampau sangat;
habitat
n 1 tempat tinggal khas bagi seseorang atau kelom-pok masyarakat; 2 (Bio) tempat hidup organisme tertentu; tempat hidup yang alami (bagi tumbuhan dan hewan); lingkungan kehidupan asli; 3 (Geo) tempat kediaman atau kehidupan tumbuhan, hewan, dan manusia dengan kondisi tertentu pada permukaan bumi;
habitat kering
n lingkungan kehidupan yang kelembapan udaranya sedikit;
habitat satwa
n lingkungan yang berfungsi sebagai daya dukung kehidupan satwa;
habituasi
n pembiasaan pada, dengan, atau untuk sesuatu; penyesuaian supaya menjadi terbiasa (terlatih) pada habitat dsb;
habitus
n (Lt) bentuk badan; perawakan;
habluk
adj belang (tentang kuda);
hablun
n (Ar) 1 tali; 2 hubungan;
hablun minallah
n (Isl) hubungan antara manusia dan Allah; hubung-an vertikal manusia dengan Allah;
hablun minannas
n (Isl) hubungan sesama manusia; hubungan horizontal antara manusia dan manusia;
hablur
n 1 benda keras yang bening seperti kaca; kristal; 2 (Kim) bentuk padat yang homogen dan bersudut dari suatu zat; 3 (ki) sesuatu yang tampak bening berkilau (tentang mata); bersinar-sinar;
Habsyi
n (Sas) 1 negeri Etiopia; 2 orang Afrika;
habuan
n (kl) banyaknya makanan untuk tiap orang; porsi; bagian;
habuk
n benda yang halus seperti tepung; debu;
habung
n keranjang (biasanya terbuat dari rotan) untuk wadah gabah dsb, dapat memuat kurang lebih 40—45 kg;
had
n batas; hingga;
hadam
khadam
hadanah
n (Isl) kewajiban memelihara, mendidik, dan mengatur segala kepentingan atau keperluan anak yang belum mumayiz;
hadang
adang
hadap
n 1 sisi atau bidang sebelah muka; muka; 2 arah ke (terutama tentang sesuatu yang tidak bergerak);
hadapan
n 1 muka; depan; 2 yang akan datang; 3 pada (pada alamat surat);
hadas
n keadaan tidak suci pada diri seorang muslim yang menyebabkan ia tidak boleh salat, tawaf, dsb;
hadas besar
n hadas yang disebabkan oleh bersetubuh (haid dsb), baru dianggap bersih kembali sesudah mandi hadas;
hadas kecil
n hadas yang disebabkan oleh buang air (kentut dsb) dan menyebabkan batal wudu;
hadat
n (Huk) 1 dewan pemerintahan penjaga perhiasan dalam masyarakat di wilayah Mandar; 2 pengadilan tradisional;
hadat selepah
n keseluruhan hukum adat yang berlaku dalam masyarakat suku Dayak;
hadiah
n 1 pemberian (kenang-kenangan, penghargaan, penghormatan); 2 ganjaran (karena memenangkan suatu perlombaan); 3 tanda kenang-kenangan (tentang perpisahan); cendera mata;
hadiah adipura
n penghargaan pemerintah yang dianugerahkan pada kota yang paling bersih;
hadiah hiburan
n hadiah yang diberikan kepada peserta perlombaan dsb yang tidak menang, tetapi hampir memenuhi persyaratan;
hadiah Lebaran
n hadiah berupa uang atau barang yang diberikan menjelang Lebaran;
hadiah Natal
n hadiah berupa barang atau uang yang diberikan menjelang hari Natal;
hadiah Nobel
n hadiah tahunan berupa uang yang diberikan oleh Yayasan Nobel di Swedia kepada mereka yang telah berjasa bagi kemanusiaan dalam bidang ilmu alam, kimia, kedokteran, sastra, dan pemeliharaan perdamaian dunia;
hadir
v ada; (ada) datang;
hadirat
n 1 hadapan; 2 yang mulia (dipakai di dalam sastra lama untuk orang yang dimuliakan); 3 semua yang hadir (perempuan);
hadirin
n semua orang yang hadir;
hadis
n (Isl) 1 sabda, perbuatan, takrir (ketetapan) Nabi Muhammad saw. yang diriwayatkan atau diceritakan oleh sahabat untuk menjelaskan dan menentukan hukum Islam; 2 sumber ajaran Islam yang kedua setelah Alquran;
hadis baik
n hadis hasan;
hadis daif
n hadis yang diragukan kebenarannya karena isinya atau perawinya kurang dapat dipercaya; hadis lemah;
hadis fikli
n perbuatan atau perilaku Nabi Muhammad saw. yang dijadikan tuntunan umat Islam;