Kamus

Pencarian
Operator:
Lema:
Kelas:
Tipe:
Sumber:
Hasil pencarian "ujung".

bergantung di ujung rambut
v tidak tetap (tentang nasib) seseorang; harap-harap cemas;
meristem ujung
n daerah tumbuhan pada ujung tunas atau akar;
ujung
n 1 bagian penghabisan dari suatu benda (yang panjang); 2 bagian barang yang diruncingkan (lancip, tajam, dsb); puncak; 3 bagian darat yang menjorok (jauh) ke laut; 4 (bagian) akhir (pembicaraan, percakapan, tahun, dsb); 5 (ki) maksud dan tujuan (perkataan dsb);
ujung atap
n (Bot) 1 pohon kecil, kayunya kuat, kokoh, berwarna merah tua, daunnya dapat direbus untuk obat demam dan lelah; Baeckea frutescens; 2 tanaman semak; Baeckea frutescens;
ujung bumi
n tempat yang jauh sekali;
ujung hidung
n (ki) dekat sekali;
ujung jarum
n bagian yang tajam pada jarum;
ujung kuku
n (ki) sedikit sekali;
ujung lidah
n bagian lidah sebelah depan sekali;
ujung mata
n sudut mata bagian luar;
ujung panah
n ujung anak panah yang terbuat dari besi atau logam lainnya untuk menancapkan anak panah pada sasaran;
ujung pangkal
n 1 ujung dan pangkal; 2 (ki) dasar dan tujuan; pokok pembicaraannya;