Kamus

Pencarian
Operator:
Lema:
Kelas:
Tipe:
Sumber:

zakat mal
n zakat yang wajib diberikan karena menyimpan (memiliki) harta (uang, emas, dsb) yang cukup syarat-syaratnya;
zakat profesi
n zakat yang diberikan oleh setiap orang Islam, yang menyangkut imbalan profesi yang diterima, seperti gaji dan honorarium;
zakelek
adj (cak) lugas;
zakiah
adj (Ar) suci; murni; bersih;
zakum
n (Isl) pohon dalam neraka yang buahnya menjadi makanan penghuni neraka;
zal
n nama huruf ke-9 abjad Arab;
zalim
adj bengis; tidak menaruh belas kasihan; tidak adil; kejam;
zalir
n (Fis) 1 cairan dan gas fase bahan yang hanya mampu menopang tekanan isotropik seragam tanpa mengalami erotasi atau distorsi; 2 adj (Kim) zat yang dapat mengalir dan mengalah terhadap setiap gaya yang berusaha mengubah bentuk zat tanpa mengubah volumenya, seperti air dan udara; zat alir; fluida;
zaman
n 1 jangka waktu yang panjang atau pendek yang menandai sesuatu; masa; 2 kala; waktu;
zaman bahari
n kurun waktu yang sudah sangat lama lampau; zaman purba;
zaman baheula
n zaman dahulu;
zaman batu
n bagian dari zaman prasejarah ketika manusia masih hidup di gua-gua, belum mengenal pertanian, dan menggunakan peralatan dari batu;
zaman batu baru
n neolitikum;
zaman batu tua
n paleolitikum;
zaman Belanda
n masa ketika Pemerintah Belanda menguasai Indonesia;
zaman besi
n bagian dari zaman prasejarah ketika manusia masih menggunakan alat senjata dan peralatan lain yang dibuat dari besi;
zaman dahulu
n masa yang telah lama lampau;
zaman es
n periode geologi ketika es dan gletser menutupi daerah yang luas di benua-benua; glasial;
zaman kini
n masa sekarang ini;
zaman malaise
n zaman ketika perekonomian dunia mengalami kesulitan; zaman serba sukar (biasanya dikatakan tentang masa sekitar tahun 1930);
zaman Pendudukan Jepang
n masa ketika Indonesia diduduki Jepang;
zaman perunggu
n zaman sesudah zaman batu akhir yang ditandai oleh adanya peralatan senjata dsb yang dibuat dari perunggu;
zaman prasejarah
n zaman ketika orang belum mengenal sejarah; zaman sebelum sejarah;
zaman tandun
n masa dahulu kala;
zaman tersier
n (Geo) zaman sebelum kuarter yang meliputi 65 juta tahun sebelum Masehi;
zamin
n (ark) tanah; negeri; negara;
zamindar
n tuan tanah;
zamrud
n batu permata yang berwarna hijau seperti lumut, sebagai mineral terdapat terutama di lapisan-lapisan kapur di Kolombia;
zamzam
n 1 mata air di Mekah di Masjidilharam yang muncul pada zaman Nabi Ibrahim; 2 air dari mata air zamzam;
zamzam durja
n (ki) air muka; wajah;
zan
n (Ar) syak; curiga; waham;
Zanggi
n orang hitam dari Afrika (Etiopia); orang Habsyi;
zantara
n (Fis) zat yang di dalamnya terdapat besaran-besaran fisika dan terjadi gejala fisika, seperti diteruskannya gaya atau tenaga; zat antara; medium;
zarafah
jerapah
zarah
n 1 butir (materi) yang halus sekali; partikel; 2 (Bio) bagian benda yang sangat kecil atau sel (seperti butir darah); 3 (Fis) bagian benda yang sangat kecil, misal molekul, atom, atau elektron;
zaratit
n nikel zamrud;
zariah
n zat;
zariah alir
n (Kim) zat yang dapat mengalir dan mengalah terhadap setiap gaya yang berusaha mengubah bentuk zat tanpa mengubah volumenya, seperti air dengan udara;
zariat
zuriah
zat
n (Ar) 1 wujud; hakikat (Allah); 2 yang menyebabkan sesuatu menjadi ada; 3 bahan yang merupakan pembentuk (bagian-bagian yang mendukung) suatu benda; unsur;
zat air
n hidrogen;
zat alir
n zalir;
zat antara
n zantara;
zat antibiotik
n zat yang diperoleh dari organisme hidup yang merintangi pertumbuhan atau merusak organisme mikro;
zat arang
n karbon;
zat asam
n oksigen;
zat awawarna
n zat yang dapat menghilangkan atau mengawawarnakan bahan warna pada serat tenun atau minyak tumbuhan;
zat cair
n bahan dalam bentuk yang mudah mengalir dan mencari tempat terendah, biasa dianggap sebagai bentuk antara (antara bentuk padat dan gas);
zat celup
n zat yang dipakai untuk mewarnai tekstil (mori, sutra, wol, dsb);
zat hara
n zat yang meliputi unsur fosfat, amonium, dan nitrat yang mempengaruhi kesuburan perairan (yang menentukan jenis hewan dan tumbuhan yang hidup di dalamnya);