Kamus

Pencarian
Operator:
Lema:
Kelas:
Tipe:
Sumber:

e
n 1 huruf ke-5 abjad Indonesia; 2 nama huruf e; 3 penanda ke-5 dalam urutan atau terendah (tentang mutu, nilai); 4 l kata seru untuk menarik perhatian, mengingatkan, dan memanggil;
ebam
n (ark) tempat (air dsb) yang terbuat dari tembikar berbentuk bulat panjang;
eban
vmengeban;
ebek
n tabir (anyaman bambu dsb) penutup jendela (pintu dsb) untuk menahan sinar matahari;
ebi
n udang yang sudah dikeringkan (biasanya dipakai untuk bumbu);
eboni
n kayu yang keras, berat, dan tahan lama, digunakan untuk membuat mebel dan barang ukiran, biasanya berwarna hitam; kayu hitam; Diospyros ebenum;
ebonit
n karet vulkanisasi yang keras, berwarna hitam, dibuat dari campuran karet dan belerang, digunakan, antara lain, sebagai penyekat listrik;
ebro
n kereta sewaan (beroda dua atau empat);
eburina
n gading tiruan;
ecek
adjecek-ecek;
ecek-ecek
adj 1 tidak sungguh-sungguh; 2 pura- pura;
eceng
n tumbuhan air (daunnya yang muda dan bunganya yang berupa kuncup dapat dimakan sebagai sayur); Limnocharis flava;
eceng gondok
n tumbuhan air yang hidup terapung di permukaan air, mempunyai kecepatan berkembang biak vegetatif sangat tinggi dan mempunyai kemampuan besar untuk menyesuaikan diri terhadap perubahan keadaan lingkungan; Eichornia crassipes;
ecer
vmengecer;
eceran
n secara satu-satu; sedikit-sedikit (tentang penjualan atau pembelian barang); ketengan;
eco
adj (cak) enak; lezat; gurih;
edafik
n yang berhubungan dengan tanah;
edafit
n tumbuhan yang hidup pada permukaan atau tepat di bawah permukaan tanah;
edafologi
n ilmu tentang pengaruh keadaan tanah terhadap tanaman;
edafon
n fauna dan flora yang hidup dalam rongga dan celah zarah tanah;
edan
adj (cak) gila;
edan kasmaran
adj gila berahi;
edan-edanan
adv gila-gilaan;
edap
dap
edar
vberedar;
edaran
n 1 sesuatu yang diedarkan; 2 (Fis) lintasan tertutup yang dijalani oleh zarah yang dikenai gaya memusat; orbit;
edema
n (Dok) pembengkakan jaringan karena kandungan cairannya bertambah;
edentat
adj (Bio) tidak mempunyai gigi seri;
edisi
n 1 bentuk buku yang diterbitkan; 2 keluaran (buku, surat kabar, majalah, kamus, dsb yang diterbitkan) dari macam yang sama dan dalam waktu yang sama pula; 3 (Sas) versi karya sastra yang diterbitkan pada waktu dan tempat tertentu;
edisi bajakan
n edisi yang diterbitkan tanpa izin pengarang atau penerbit asli;
edisi ekstra
n edisi yang diterbitkan di luar edisi tetap untuk menyiarkan suatu berita penting;
edisi khusus
n edisi surat kabar, majalah, atau buku yang khusus diterbitkan dalam rangka memperingati suatu peristiwa atau membicarakan suatu masalah;
edisi kritis
n (Filol) terbitan naskah hasil penyelidikan kritik naskah;
edisi murah
n terbitan ulang sebuah buku dalam bentuk yang lebih sederhana dan dengan harga yang lebih murah;
edisi naskah
n terbitan buku atau naskah khusus yang berisi ringkasan beberapa buku atau naskah;
edisi pendahuluan
n (Kom) surat kabar yang dicetak dan dikirimkan lebih dahulu daripada lembaran yang lain;
edisi revisi
n terbitan ulang buku dsb dengan perubahan baru dalam naskah;
edisi standar
n edisi yang kualitas terbitannya lebih baik daripada edisi lain yang lebih murah;
edit
vmengedit;
editor
n orang yang mengedit naskah tulisan atau karangan yang akan diterbitkan dalam majalah, surat kabar, dsb; penyunting;
editor bahasa
n penyunting naskah yang akan diterbitkan dengan memperhatikan ejaan, diksi, dan struktur kalimat;
editor pengelola
n petugas yang bertanggung jawab atas penyampaian berita di televisi dan radio (pada surat kabar dan majalah disebut redaktur pelaksana);
editor penyelia
n manajer penyunting yang bertanggung jawab atas pelaksanaan tugas para penyunting secara tepat dan efisian sesuai dengan yang telah ditentukan;
editorial
adj (Kom) 1 mengenai atau berhubungan dengan editor atau pengeditan; 2 n artikel dalam surat kabar atau majalah yang mengungkapkan pendirian editor atau pimpinan surat kabar (majalah) tersebut mengenai beberapa pokok masalah; tajuk rencana;
edukasi
n (perihal) pendidikan;
edukatif
adj 1 bersifat mendidik; 2 berkenaan dengan pendidikan;
ef
n nama huruf f;
efedrin
efedrina
efedrina
n (Kim) 1 alkaloid putih, menyerupai kristal yang larut dalam air, terdapat dalam berbagai jenis Ephreda, yang juga dibuat secara sintetis, C10H15NO; 2 (Far) obat untuk mengobati tekanan darah yang terlalu rendah;
efek
n 1 akibat; pengaruh; 2 kesan yang timbul pada pikiran penonton, pendengar, pembaca, dsb (sesudah mendengar atau melihat sesuatu); 3 (Ek) surat berharga yang dapat diperdagangkan (seperti surat saham, surat obligasi);