Kamus

Pencarian
Operator:
Lema:
Kelas:
Tipe:
Sumber:

agitatif
adj bersifat agitasi (tentang tulisan, pidato, dsb); bersifat menghasut;
agitator
n orang yang melakukan agitasi; penghasut;
aglikon
n (Kim) senyawa organik (seperti fenol atau alkohol) yang bersenyawa dengan bagian glikosida yang bergula; bagian bukan gula dari senyawa glikosida yang dapat dibebaskan dengan proses hidrolisis;
aglomerasi
n (Ek) 1 pengumpulan atau pemusatan dalam lokasi atau kawasan tertentu; 2 (Kim) pengumpulan, dan/atau penumpukan partikel atau zat menjadi satu;
aglomerat
n (Geo) 1 gumpalan batuan yang terdiri atas komponen batu bersudut, batu bulat, atau kerikil yang pekat menjadi satu karena adanya bahan perekat (misal tanah liat); 2 batuan sedimen untuk batuan endapan vulkanis yang diikat oleh abu kepundan;
aglutinasi
n (Bio) 1 penggumpalan butir-butir darah merah, bakteri, tepung sari, dan spermatozoa yang disebabkan oleh penambahan aglutinin dari bahan yang bersangkutan; 2 (Kim) penyatuan sel atau bakteri akibat interaksi bakteri dan serum kekebalan yang bersangkutan; 3 pengimbuhan pada akar kata yang mengakibatkan perubahan makna atau pemakaian; 4 peleburan bunyi bahasa yang berdampingan;
aglutinat
n (Kim) lekatan bersama menjadi massa, digunakan sebagai tes untuk mengetahui apakah darah seseorang yang sehat dapat dipindahkan ke dalam tubuh seseorang yang sakit;
aglutinatif
adj (Ling) berkaitan dengan aglutinasi;
aglutinin
n (Bio) 1 substansi yang dapat menyebabkan penggumpalan bakteri atau sel darah merah; 2 (Kim) sekumpulan senyawa yang terbentuk dalam darah akibat inokulasi atau infeksi bakteri yang dapat menyebabkan penggumpalan bersama bakteri itu;
agnosia
n (Dok) ketidaksanggupan mengenali benda dan artinya, biasanya disebabkan oleh kerusakan pada otak atau susunan saraf;
agnostik
n orang yang berpandangan bahwa kebenaran tertinggi (misal Tuhan) tidak dapat diketahui dan mungkin tidak akan dapat diketahui;
agnostisisme
n (Sos) paham yang mempertahankan pendirian bahwa manusia itu kekurangan informasi atau kemampuan rasional untuk membuat pertimbangan tentang kebenaran tertinggi;
agogo
n tarian dengan diiringi musik pop di kelab malam, diskotik, dsb;
agon
n (Sas) 1 adegan dalam drama yang menunjukkan perdebatan (perselisihan) antara tokoh protagonis dan tokoh antagonis; 2 (Lay) garis di peta yang menghubungkan tempat-tempat yang variasinya nol;
agonia
n (Dok) 1 penderitaan berat; 2 adj sekarat;
agonis
n (Bio) penggerak utama atau otot yang secara langsung bertanggung jawab atas perubahan posisi suatu bagian;
agonistik
n (Bio) perilaku yang meliputi sikap untuk berkelahi, melarikan diri, atau menyerang;
agorafobia
n (Psi) rasa takut ketika berada di tempat yang ramai;
agradasi
n (Geo) proses peninggian tanah karena endapan bahan yang berasal dari denudasi sungai;
agrafia
n (Dok) ketidakmampuan menulis sebagai akibat kerusakan atau luka pada otak;
agraria
n 1 urusan pertanian atau tanah pertanian; 2 urusan pemilikan tanah;
agraris
adj 1 mengenai pertanian atau tanah pertanian; 2 mengenai pertanian atau cara hidup petani; 3 bersifat pertanian;
agregasi
n 1 pengumpulan sejumlah benda yang terpisah-pisah menjadi satu; 2 (Bio) sejumlah tumbuhan atau binatang yang merupakan suatu kesatuan dalam kelompok yang lebih besar;
agregat
n 1 hasil proses agregasi; 2 mesin kecil pembangkit listrik; 3 (Tan) bahan-bahan mineral tidak bergerak, misal pasir, debu, batu, kerikil, pecahan batu yang bercampur semen, kapur, atau bahan aspal untuk mengikat campuran itu menjadi seperti beton; 4 (Far) satuan yang terbentuk oleh partikel yang terhimpun dalam suatu kelompok;
agregatif
adj bersifat agregasi;
agresi
n 1 penyerangan suatu negara terhadap negara lain; serangan; 2 (Psi) perasaan marah atau tindakan kasar akibat kekecewaan atau kegagalan dalam mencapai pemuasan atau tujuan yang dapat diarahkan kepada orang atau benda; 3 (Antr) perbuatan bermusuhan yang bersifat penyerangan fisik ataupun psikis terhadap pihak lain;
agresif
adj 1 bersifat atau bernafsu menyerang; 2 (Psi) cenderung (ingin) menyerang sesuatu yang dipandang sebagai hal atau situasi yang mengecewakan, menghalangi, atau menghambat;
agresivitas
n hal (sifat, tindak) agresif; ke-agresifan;
agresor
n orang atau negara yang menyerang pihak lain; penyerang;
agripnia
n (Dok) keadaan tidak dapat tidur; insomnia;
agrobisnis
n usaha yang berhubungan dengan (tanah) pertanian;
agroekonomi
n hal ihwal ekonomi yang bersangkutan dengan pertanian;
agroekosistem
n (Tan) pertanian yang bersifat hubungan timbal balik antara sekelompok manusia (masyarakat) dan lingkungan fisik dari lingkungan hidupnya guna memungkinkan kelangsungan hidup kelompok manusia (masyarakat) itu;
agroindustri
n industri di bidang pertanian;
agrokimia
n bahan kimia untuk pertanian, misal insektisida;
agronom
n pakar agronomi;
agronomi
n cabang ilmu pertanian yang berkenaan dengan teori dan praktik produksi tanaman dan pengelolaan tanah secara ilmiah;
agrostologi
n ilmu tentang jenis rumput, klasifikasi, serta pengelolaan dan pemanfaatannya;
agrowisata
n wisata yang sasarannya adalah pertanian (perkebunan, kehutanan, dsb);
aguk
n hiasan pada kalung (untuk anak-anak atau pengantin perempuan);
agul
adj sombong; bangga; megah;
agun
n (Mk) cagar(an); tanggungan; jaminan;
agung
adj 1 besar; mulia; luhur; 2gung;
agus
n 1 sebutan atau panggilan untuk anak laki-laki; 2 bagus; elok; mulia;
Agustus
n bulan ke-8 tahun Masehi (31 hari);
agut
v (Mk) → mengagut-agut;
Ahad
n 1 hari pertama dalam jangka waktu satu minggu; Minggu; 2 (ditulis dengan huruf kecil) satu; esa;
ahimsa
n 1 ajaran agama Hindu dan Buddha untuk tidak menyakiti makhluk apa pun dan menghindari kekerasan; 2 ajaran Mahatma Gandhi yang melarang membunuh (menyakiti) dan menggunakan kekerasan;
ahistoris
adj berlawanan dengan sejarah;
ahkam
n (ark) hukum; undang-undang;