Kamus

Pencarian
Operator:
Lema:
Kelas:
Tipe:
Sumber:
Hasil pencarian "mentah".

bahan mentah
v bahan yang belum diolah dan dapat digunakan dalam proses produksi; bahan baku; bahan dasar;
bata mentah
n batu bata yang belum dibakar;
emas mentah
n emas yang belum diolah;
humus mentah
n horizon permukaan yang terjadi dari sisa atau sampah organik yang sebagian membusuk dan terletak di atas permukaan mineral;
intan mentah
n batu intan yang belum diasah;
kapur mentah
n kapur yang belum disiram dengan air; kalsium oksida;
kulit mentah
n kulit yang diawetkan dengan cara penggaraman dan penjemuran, bulunya masih melekat dan belum dimasak; kulit yang belum disamak;
menelan mentah-mentah
v 1 menerima sesuatu bulat-bulat tanpa memikirkannya terlebih dahulu; 2 menerima sesuatu bulat-bulat tanpa memikirkannya terlebih dahulu;
mengolah bahan mentah
n mengusahakan bahan mentah menjadi bahan industri dsb;
mentah
adj 1 belum masak; belum waktunya untuk dipetik, diambil hasilnya dsb (seperti buah-buahan); 2 belum matang; belum selesai diolah untuk dimakan (tentang makanan); 3 belum mantap benar; belum sempurna; belum putus;
mentah-mentah
adv 1 tidak dengan dimasak (diolah); 2 begitu saja; tidak dengan syarat apa-apa; sama sekali;
minyak mentah
n 1 minyak bumi yang belum diolah atau belum disuling; 2 campuran rumit mineral hidrokarbon yang diperoleh dari endapan geologi;
muda mentah
adj (cak) sangat muda;
tanah mentah
n tanah milik negara yang bebas;