hidup

Verba (v)

  1. masih terus ada, bergerak, dan bekerja sebagaimana mestinya (tentang manusia, binatang, tumbuhan, dsb): kakeknya masih -- , tetapi neneknya telah lama meninggal
  2. bertempat tinggal (diam): -- di desa lebih tenang daripada di kota besar
  3. mengalami kehidupan dalam keadaan atau dengan cara tertentu: dulu dia -- mewah, sekarang merana; kita harus -- dengan hemat
  4. beroleh (mendapat) rezeki dengan jalan sesuatu: penduduk di sekitar pelabuhan itu -- dari berniaga
  5. berlangsung (ada) karena sesuatu: yayasan itu dapat -- karena uang sumbangan para dermawan
  6. tetap ada (tidak hilang): peristiwa indah itu masih -- dalam ingatannya
  7. masih berjalan (tentang perusahaan, perkumpulan, dsb): walaupun jumlah anggotanya tidak lagi sebanyak dahulu, perkumpulan itu tetap -- juga
  8. tetap menyala (tentang lampu, radio, api): dia sudah tertidur, tetapi lampu di sampingnya masih saja --; tetap bergerak terus
  9. masih tetap dipakai (tentang bahasa, adat, sumur, dsb): adat itu masih tetap -- dalam masyarakat
  10. ramai (tidak sepi dsb): menjelang Lebaran perdagangan kain dan makanan -- sekali
  11. seakan-akan bernyawa atau benar-benar tampak seperti keadaan sesungguhnya (tentang lukisan, gambar): lukisan itu sangat --
  12. seperti sungguh-sungguh terjadi atau dialami (tentang cerita): cerita dan gaya bahasanya segar lagi --
  13. seruan yang menyatakan harapan mudah-mudahan tetap selamat
KBBI III
  • daripada hidup bercermin bangkai, lebih baik mati berkalang tanah (daripada hidup berlumur tahi, lebih baik mati bertimbun bunga): daripada hidup menanggung malu, lebih baik mati
  • hidup di ujung gurung orang: orang yang hidup melarat
  • hidup dikandung adat, mati dikandung tanah: selama hidup orang harus taat pada adat kebiasaan dalam masyarakat
  • hidup dua muara: mempunyai dua macam mata pencaharian
  • hidup kayu berbuah, hidup manusia biar berjasa: pada waktu kita hidup sebaiknya berbuat baik untuk diri sendiri dan untuk masyarakat
  • hidup sandar-menyandar umpama aur dengan tebing: perihal orang berlaki istri yang berkasih-kasihan; perihal orang bersahabat yang setia dan saling menolong
  • hidup segan mati tak hendak: hidup yang merana (karena sakit terus-menerus, melarat, sengsara, dsb)
  • hidup tidak karena doa, mati tidak karena sumpah: orang harus berusaha dengan tenaga dan pikiran sendiri dan tidak mengharapkan pertolongan orang lain
  • jauh berjalan banyak dilihat, lama hidup banyak dirasa: sudah berpengalaman banyak
  • kalau bangkai galikan kuburnya, kalau hidup sediakan buaiannya: lebih baik menunggu dengan tenang apa yang akan terjadi, lalu mempertimbangkan langkah apa yang akan diambil
  • sebaik-baiknya hidup teraniaya: sekali-kali jangan merugikan atau mencelakakan orang lain sekalipun kita dirugikan atau dicelakakannya
  • ebsoft: 1 be alive, live. 2 life. 3 fresh. 4 (Coll.) run, go, esp. of machines. 5 long live ! 6 (Ling.) prevocalic (of consonants).
  • gkamus: 1 be alive, live. 2 life. 3 fresh. 4 (Coll.) run, go, esp. of machines. 5 long live ! 6 (Ling.) prevocalic (of consonants).
hi·dup v 1 masih terus ada, bergerak, dan bekerja sebagaimana mestinya (tt manusia, binatang, tumbuhan, dsb): kakeknya masih -- , tetapi neneknya telah lama meninggal; 2 bertempat tinggal (diam): -- di desa lebih tenang dp di kota besar; 3 mengalami kehidupan dl keadaan atau dng cara tertentu: dulu dia -- mewah, sekarang merana; kita harus -- dng hemat; 4 beroleh (mendapat) rezeki dng jalan sesuatu: penduduk di sekitar pelabuhan itu -- dr berniaga; 5 berlangsung (ada) krn sesuatu: yayasan itu dapat -- krn uang sumbangan para dermawan; 6 tetap ada (tidak hilang): peristiwa indah itu masih -- dl ingatannya; 7 masih berjalan (tt perusahaan, perkumpulan, dsb): walaupun jumlah anggotanya tidak lagi sebanyak dahulu, perkumpulan itu tetap -- juga; 8 tetap menyala (tt lampu, radio, api): dia sudah tertidur, tetapi lampu di sampingnya masih saja --; tetap bergerak terus: arloji saya masih -- juga walaupun jatuh ke lantai; 9 masih tetap dipakai (tt bahasa, adat, sumur, dsb): adat itu masih tetap -- dl masyarakat; 10 ramai (tidak sepi dsb): menjelang Lebaran perdagangan kain dan makanan -- sekali; 11 seakan-akan bernyawa atau benar-benar tampak spt keadaan sesungguhnya (tt lukisan, gambar): lukisan itu sangat --; 12 spt sungguh-sungguh terjadi atau dialami (tt cerita): cerita dan gaya bahasanya segar lagi --; 13 seruan yg menyatakan harapan mudah-mudahan tetap selamat;

-- dikandung adat, mati dikandung tanah, pb selama hidup orang harus taat pd adat kebiasaan dl masyarakat; -- di ujung gurung orang, pb orang yg hidup melarat; -- dua muara, pb mempunyai dua macam mata pencaharian; -- kayu berbuah, -- manusia biar berjasa, pb pd waktu kita hidup sebaiknya berbuat baik untuk diri sendiri dan untuk masyarakat; -- sandar-menyandar umpama aur dng tebing, pb perihal orang berlaki istri yg berkasih-kasihan; perihal orang bersahabat yg setia dan saling menolong; -- segan mati tak hendak, pb hidup yg merana (krn sakit terus-menerus, melarat, sengsara, dsb); -- tidak krn doa, mati tidak krn sumpah, pb orang harus berusaha dng tenaga dan pikiran sendiri dan tidak mengharapkan pertolongan orang lain; dp -- bercermin bangkai, lebih baik mati berkalang tanah (dp -- berlumur tahi, lebih baik mati bertimbun bunga), pb dp hidup menanggung malu, lebih baik mati; jauh berjalan banyak dilihat, lama -- banyak dirasa, pb sudah berpengalaman banyak; kalau bangkai galikan kuburnya, kalau -- sediakan buaiannya, pb lebih baik menunggu dng tenang apa yg akan terjadi, lalu mempertimbangkan langkah apa yg akan diambil; sebaik-baiknya -- teraniaya, pb sekali-kali jangan merugikan atau mencelakakan orang lain sekalipun kita dirugikan atau dicelakakannya;

meng·hi·dupi v 1 memelihara; memberi nafkah: setelah ayahnya meninggal, dialah yg ~ keluarganya; 2 membiarkan hidup (tidak membunuh): tentara musuh itu ~ tawanannya;

meng·hi·dup·kan v menjadikan (membuat, menyebabkan) hidup (dipakai dl berbagai makna spt menyalakan, membangkitkan kembali, membakar): ~ api; ~ orang mati; ~ semangat; ~ mesin mobil; ~ perkumpulan; ~ harapan;

mem·per·hi·dup v membuat lebih hidup: garis kuning itu ~ lukisan itu;

peng·hi·dup·an n pemeliharaan hidup; pencaharian: ~ orang kampung adalah bercocok tanam;

ke·hi·dup·an n cara (keadaan, hal) hidup: ~ orang di desa berbeda dng ~ orang di kota
  Bahasa Indonesia Bahasa Asing Kata kunci Bidang Sumber
1. anak hidup children still alive anak; hidup Sosiologi Pusba
2. daun hidup; siklus hidup life cycle daun; hidup; siklus Sosiologi Pusba
3. ekonomi untuk penyambung hidup subsistence economy ekonomi; hidup; penyambung; untuk Sosiologi Pusba
4. gaya hidup kota urban way of life gaya; hidup; kota Sosiologi Pusba
5. gaya hidup perkotaan urban life style gaya; hidup; perkotaan Sosiologi Pusba
6. gaya hidup suburban suburban style of life gaya; hidup; suburban Sosiologi Pusba
7. jumlah anak yang hidup number living (children) anak; hidup; jumlah; yang Sosiologi Pusba
8. jumlah tahun hidup orang total person years lived hidup; jumlah; orang; tahun Sosiologi Pusba
9. kualitas hidup kota urban quality of life hidup; kota; kualitas Sosiologi Pusba
10. lama orang hidup person years lived hidup; lama; orang Sosiologi Pusba
11. median lama hidup median length of life hidup; lama; median Sosiologi Pusba
12. metode tingkat kelangsungan hidup survival rate method hidup; kelangsungan; metode; tingkat Sosiologi Pusba
13. pasangan; teman hidup spouse hidup; pasangan; teman Sosiologi Pusba
14. pendidikan seumur hidup education, lifelong hidup; pendidikan; seumur Sosiologi Pusba
15. perkebunan untuk penyambung hidup subsistence farm hidup; penyambung; perkebunan; untuk Sosiologi Pusba
16. rasio kelangsungan hidup terbalik reverse survival ratio hidup; kelangsungan; rasio; terbalik Sosiologi Pusba
17. sifat hidup jalanan nature of street life hidup; jalanan; sifat Sosiologi Pusba
18. strategi mempertahankan hidup survival strategies hidup; mempertahankan; strategi Sosiologi Pusba
19. tabel hidup generasi generation life table generasi; hidup; tabel Sosiologi Pusba
20. tabel hidup kelompok cohort life table hidup; kelompok; tabel Sosiologi Pusba

  • 1 - 20 dari 28 entri
  • 1
  • 2
  • >
  • >>

hidu ~ hidung ~ hidung belang ~ hidung betet ~ hidung putih ~ hidup ~ hiena ~ hierarki ~ hierarki fonologis ~ hierarki gramatikal ~ hierarkis